IKS PI KERA SAKTI, Madiun – Pengurus Pusat Ikatan Keluarga Silat Putera Indonesia (IKS PI) Kera Sakti, melakukan kegiatan pengesahan warga dan pendekar baru, angkatan 130/116 di Pendopo Graha Wicaksana,Padepokan IKS PI Kera Sakti Madiun secara jarak jauh, Sabtu (5/6/2021).
Total jumlah sebanyak 200 pendekar Tingkat II dan 6000 warga Tingkat I, Acara pengesahan dihadiri oleh Ketua umum IKS PI Kera Sakti Drs Bambang Sunarja MA , Ketua Harian Pusat Bpk Drs Pandit Suryawan MPd. jajaran Pengurus Pusat dan Pengurus Cabang Madiun yang dilaksanakan secara terbatas.
Kendati masih dalam masa pandemi COVID-19, IKS PI Kera Sakti tetap melakukan pengesahan warga dan pendekar, namun tentu saja , dengan pembatasan jumlah undangan dan penerapan penyelenggaraan tersebut sesuai aturan protokol kesehatan COVID-19.
“Dihadirkan di Pendopo Graha Wicaksana ini, dalam rangka untuk menjadi saksi, bahwa perguruan IKS PI Kera Sakti memenuhi kewajibannya. Sesuai dengan jadwal untuk melaksanakan pengesahan jarak jauh,” kata Ketua umum IKS PI Kera Sakti Bpk Drs Bambang Sunarja MA , saat memberi sambutan acara pada acara hari Sabtu 5 Juni 2021.
Dia juga mengungkapkan peserta acara pengesahan jarak jauh ini, diikuti oleh calon warga dan pendekar yang berasal dari luar pulau Jawa dan mancanegara. Seperti Malaysia, Timor Leste , Taiwan,Korea , Brunai Darusalam hingga Jepang disebut menunjukkan suatu perkembangan yang membanggakan.
Seiring dengan perkembangan tersebut, Ketua Umum juga menjelaskan itu semua tidak terlepas dari jerih payah dan doa restu dari seluruh Warga dan Pendekar IKS PI Kera Sakti. Sebab tanpa kebersamaan seluruhnya, hal tersebut tidak mungkin akan tercapai. “Kita semua tahu, perkembangan IKS PI Kera Sakti saat ini sangat membanggakan. Ini semua atas doa restu dan jerih payah semuanya. Karena kita semua sadar, tanpa kebersamaan tentu tidak akan berhasil dengan baik,” terangnya.
Dia juga berharap untuk persatuan dan kesatuan akan tetap terus terjaga, baik bagi perguruan dan demi bangsa Indonesia. Agar yang menjadi awal tujuan bersama mengembangkan IKS PI Kera Sakti, dapat sesuai yang Cita-citakan.
“Dan akhirnya yang disahkan hari ini, Sabtu (5/6). Diharapkan dapat menjadi seorang warga dan pendekar taat, terhadap aturan yang ada di perguruan IKS PI Kera Sakti dan dapat ikut menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia melalui bekal ilmu dari perguruan, serta ke depan Mereka yang telah di syahkan dapat Mengembangkan Perguruan di daerahnya masing masing,” pungkasnya.
IKS PI Kera Sakti merupakan sebuah perguruan bela diri Perguruan silat bernafas kungfu di Madiun. Berpusat di Desa Buduran, Kec Wonoasri, Kabupaten Madiun, IKS PI Kera Sakti. Resmi berdiri 1980 silam, IKS PI Kera Sakti menjelma menjadi perguruan dengan massa yang cukup besar. Anggotanya tak hanya dari tanah air. Namun, sudah dari berbagai negara. Di antaranya, Malaysia, Brunei Darussalam, Thailand, Singapura, Hongkong, Timur Leste, Korea Selatan, Irlandia, Papua Nugini hingga Australia.